Jika kamu mencari build item Gord MLBB tersakit, kamu berada di tempat yang benar! Gord adalah hero mage yang cukup mudah dikuasai oleh pemain, bahkan oleh seorang pemula sekali pun. Sebagai hero spesialis Damage/Poke tentu Gord dibekali dengan berbagai skill yang mematikan berkat build item yang ia gunakan.
Meskipun sudah ada banyak hero Mage yang diklaim lebih bagus dari Gord, namun Gord memiliki popularitas yang cukup bagus, dan masih banyak digunakan oleh sebagian user mage. Dia memiliki kemampuan stun yang sangat baik ditambah dengan ultimate-nya yang mampu memberikan kontribusi damage yang besar, dan tentunya sangat berguna ketika team fight.
Dalam panduan Mobile Legends ini kami tidak akan membahas satu per satu hero secara detail. Tetapi kami akan memberikan beberapa informasi seputar kelebihan dan kekurangan, equipment, skill set, spell, dan emblem yang cocok untuk Gord. Untuk mempersingkat waktu, mari kita bahas semuanya.
- Tanggal rilis: 2016
- Role: Mage
- Spesialis: Poke/Burst
- Lane: Mid
- Harga: 24000 BP / 499 Tiket
Attribute | Base | Growth | |||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Level 1 | Level 15 | ||||||
HP | 2478 | -177 | |||||
Mana | 570 | -40.714 | |||||
HP Regen | 6.4 | -0.45714 | |||||
Mana Regen | 25 | -1.78571 | |||||
Physical Attack | 110 | -7.8571 | |||||
Magic Power | 0 | 0 | – | ||||
Physical Defense | 13 | -0.9286 | |||||
Magic Defense | 15 | -1.0714 | |||||
Physical Penetration | 0 | – | |||||
Magic Penetration | 0 | – | |||||
Damage Reduction | 0 | – | |||||
Basic Attack Range | – | ||||||
Attack Speed | 0.96 | -0.0685714 | |||||
Attack Speed Ratio | 100% | – | |||||
Movement Speed | 240 | – |
Kisah #
Julukan | Professor of the Mystic Dean of the Icarus School of the Magic Academy |
Asal | Magic Academy, Northern Vale |
Ras | Manusia |
Gender | Laki-laki |
Title | Professor |
Pekerjaan | Magic Academy professor: โ Dean of the Icarus School |
Afiliasi | Forsaken Light |
Senjata | Arcane skateboard |
Kemampuan | Arcane magic Mystic magic |
Hubungan:
โDean of the Icarus School of the Magic Academyโ
Salah satu siswa terbaik dari Akademi Sihir, tetapi ia mencampur sihir kuno ke dalam proses berlatih seni misterius, yang membuatnya dirasuki oleh Iblis. Beruntung Elward bertindak tepat waktu, membantu Gord mengendalikan energi yang mengalir di tubuhnya. Setelah itu, Gord tidak memiliki harapan untuk mencapai puncak sihir misterius dalam hidupnya, akhirnya menjadi mentor Akademi Sihir.
Gord selalu menjadi bukti keunggulan hidup di akademi sihir. Ia dilahirkan dengan karunia untuk memanipulasi kekuatan mistik yang memungkinkannya untuk menguasai beberapa mantra canggih pada usia dini. Tapi ini jelas pedang bermata dua saat Gord menjadi semakin sombong seiring waktu. Suatu ketika dia menemukan sebuah buku terlarang di akademi yang mencatat metode untuk menempa keberadaan mistik murni dari tubuh manusia menggunakan kekuatan mistik.
Penyihir muda itu mengubur dirinya di dalam buku dan meluncurkan studinya tanpa menghormati pendapat dari luar. Itu berhasil berhasil pada awalnya, energi mistik murni mulai mengalir di pembuluh darah Gord, sehingga ia mampu memberikan mantra yang lebih kuat. Sayangnya, Gord tidak mampu mengendalikan kekuatan ini dan ia menjadi kewalahan dengan energi mistik. Gord kemudian mencoba mencari solusi dari sumber sihir kuno. Dengan kombinasi dua energi yang berbeda, tubuh Gord hampir hancur. Berkat bantuan dari Elward, kepala penyihir, turbulensi di tubuhnya akhirnya dapat dikendalikan. Insiden itu sangat merugikan Gord, meninggalkan tubuhnya setengah merah dan setengah biru. Sementara dia diselamatkan, Gord tidak pernah lagi bisa mengendalikan sihir yang terkandung dalam energi mistik murni.
Elward mendorong Gord sampai akhirnya bangkit kembali. Elward kemudian mengundang Gord untuk melanjutkan karirnya sebagai penyihir dan mengundangnya untuk mengajar di akademi. Setelah mempertimbangkan dengan cermat, Gord menerima tawaran itu. Dia ingin menemukan seorang siswa yang akan melanjutkan studinya tanpa membuat kesalahan yang sama. Sejak hari itu, Gord memulai kehidupan baru sebagai profesor paling keras di akademi sihir.
Kelebihan dan Kekurangan #
Kelebihan: #
- Menyerang lawan dari jauh dengan aman
- Memiliki kemampuan CC yang sangat bagus
- Ultimate-nya sangat membantu ketika teamfight
- Burst damage yang tinggi
Kekurangan: #
- Tidak bisa bergerak saat menggunakan Skill Ultimate
- Skillnya mudah dihindari
- Kecepatan gerak yang lambat
Skill Set #
Pasif โ Mystic Favor #
Memberikan 4 Hit Basic Attack atau Skill Damage kepada target yang sama, dalam waktu singkat, memberikan bonus 140 (+70% Total Magic Power) (True Damage) pada Attack berikutnya.
Keterangan:
Menambah Damage Skill.
Skill 1 โ Mystic Projectile #
Gord melemparkan sebuah Mystic Projectile yang akan melompat ke depan pada area yang telah ditentukan. Setelah mengenai unit lawan, Mystic Projectile akan memberikan 270 (+80% Total Magic Power) (Magic Damage) yang berada di dalam area tersebut dan menyebabkan efek Stun kepada lawan selama 1 detik.
- Cooldown: 10/9.5/9/8.5/8/7.5 detik
- Mana Cost: 90/100/110/120/130/140
- Base Damage: 270/315/360/405/450/495
Keterangan:
Skill 1 usahakan musuh terkena tepat dari lingkaran bola Gord karena ketika tepat musuh akan terkena stun dan damage lebih, selalu arahkan kemana musuh akan berada karena musuh juga akan selalu bergerak.
Skill 2 โ Mystic Injunction #
Gord memanggil sebuah Energy Field di area yang ditentukan, memberikan 55 (+16% Total Magic Power) (Magic Damage) setiap 0.3 detik, hingga 13 kali.
- Cooldown: 8/7.6/7.2/6.8/6.4/6 detik
- Mana Cost: 60/65/70/75/80/85
- Damage per detik: 55/65/75/85/95/105
Keterangan:
Gunakan skill ini selain untuk mencicil darah lawan juga bisa dengan cepat membuat lane-mu bersih dari creep lawan.
Skill 3 โ Mystic Gush #
Gord menembakkan Energy Blast secara terus-menerus ke arah yang telah ditentukan, memberikan 110 (+32% Total Magic Power) (Magic Damage) setiap 0.2 detik kepada lawan dan menyebabkan efek Slow kepada mereka sebesar 20%. Berlangsung selama 3 detik. Arah ledakan dapat diubah dengan menggunakan Joystick yang berada di sebelah kiri selama waktu ini.
- Cooldown: 44/40/36 detik
- Mana Cost: 150/170/190
- Damage per detik: 110/160/210
Keterangan:
Berlatihlah agar skill ini mengenai semua lawan, karena ketika war kita bisa menggunakannya untuk mencicil darah lawan atau juga membersihkan lane. Namun gunakan dengan bijak dan ketika memang skill harus di cancel, maka kamu dapat meng cancel ulti dengan meng-klik skill 3 lagi.
Rekomendasi Build Item Gord Tersakit dan Terbaru di 2023 #
1. Magic Shoes #
Atribut:
- +10% Cooldown Reduction
- +40 Movement Speed
2. Ice Queen Wand #
Atribut:
- +75% Magic Power
- +10% Spell Vamp
- +300 HP
- +7% Movement Speed
Pasif Unik โ Ice Bound:
Skill yang memberikan Damage pada Hero lawan akan menyebabkan efek Slow pada mereka sebesar 15%. Efek ini berlangsung selama 3 detik. Dapat di-Stack hingga 2 kali.
3. Glowing Wand #
Atribut:
- +75 Magic Power
- +400 HP
- +5% Movement Speed
Pasif Unik-Scorch:
Damage Skill akan menyebabkan efek Burn kepada target selama 3 detik, memberikan 1.5% dari Max HP target setiap detik, dan meningkatkan Magic Damage yang mereka terima sebanyak 2-4 (berskala dengan Level). Dapat di-Stack hingga 6 kali.
4. Enchanted Talisman #
Atribut:
- +50 Magic Power
- +250 HP
- +20% Cooldown Reduction
Pasif Unik โ Mana Spring:
Meregenerasi 15% dari Max Mana setiap 10 detik secara keseluruhan.
Pasif Unik โ Magic Mastery:
Max Cooldown Reduction meningkat sebesar 5%.
5. Genius Wand #
Atribut:
- +75 Magic Power
- +5% Movement Speed
- +10 Magical PEN
Pasif Unik โ Magic:
Memberikan Damage kepada Hero lawan akan mengurangi 3-7 Magic Defense mereka (Berskala dengan Level). Efek ini berlangsung selama 2 detik. Dapat di-Stack hingga 3 kali.
6. Immortality #
Atribut:
- +800 HP
- +20 Physical Defense
Pasif Unik โ Immortal:
Hidup kembali dalam 2.5 detik setelah dibunuh, mendapatkan 16% Max HP dan 220-1200 Shield (berskala dengan Level) yang akan berlangsung selama 3 detik (Cooldown 210 detik).
Battle Spell #
Gord adalah hero mage yang harus memperhatikan jarak. Dia memiliki kecepatan gerak yang lambat, juga serangannya dari jarak jauh. Biasanya hero mage seperti ini membutuhkan spell yang dapat membantunya untuk lari atau memberikan damage tambahan.
Tidak mungkin Gord menggunakan Execute, sebab dia sendiri tipe hero serangan jarak jauh. Oleh karena itu kami merekomendasikan Flameshot sebagai battle spell-nya. Di mana spell tersebut mampu memberikan damage tambahan dari jarak jauh, juga efek knockback terhadap lawan yang mengenainya.
Jika kamu tidak suka dengan Flameshot dan memetingkan untuk bermain aman, maka spell yang cocok untuknya adalah Flicker. Mengingat Gord tidak memiliki skill escape mechanisme dan hanya mengandalkan stun-nya saat kabur, Flicker dapat mengatasi hal tersebut.
Flameshot #
- Cooldown: 50 detik
Menembakkan Flaming Shot ke arah yang ditentukan, menyebabkan efek Knockback kepada musuh disekitar dan memberikan 200 (+50% Total Magic Power) 680 (+170% Total Magic Power) Magic Damage (berksala dengan jarak terbang) kepada hero musuh atau Creep pertama yang terkena Hit.
Flicker #
- Cooldown: 120 detik
Melakukan Blink dalam jarak tetap ke arah yang ditentukan serta mendapatkan 5 (+1+Level Hero) Physical & Magic Defense tambahan setelahnya selama 1 detik.
Emblem Set #
Mage #
Pada level 60, Emblem Mage akan memberikan bonus sebagai berikut:
- Magic Penetration: +13.5
- Magic Power: +17
- Cooldown Reduction: +5%
- Spell Vamp: +5%
- Movement Speed: +2%
Magical #
Pada level 60, Emblem Magical akan memberikan bonus sebagai berikut:
- Magic Power: +14
- HP Regen: +18
- Cooldown Reduction: 2%
- HP: +267
- Mana: +180