Daryl adalah karakter dalam game Harvest Moon: A Wonderful Life, dia tinggal sendirian di laboratoriumnya (di belakang Blue Bar). Jika kamu mendekat, dia akan mendengar suara mendengung.
Daryl sering menyendiri dan berjalan di sekitar lembah, dia terus-menerus berpikir. Dia terlihat seperti ilmuwan gila dan eksentrik. Daryl memiliki banyak ide abstrak, terlihat berbicara pada dirinya sendiri, dan terkadang bisa sangat absurd dalam tindakannya.
Meskipun demikian, Daryl adalah karakter yang layak kamu jadikan teman, karena kamu mungkin bisa mendapatkan alat langka bernama Seed Maker secara gratis di tahun-tahun selanjutnya.
Berteman dengan Daryl juga akan sangat mempengaruhi karir anak kamu. Dia akan mengajari anakmu tentang sains, dan mengizinkan mereka bereksperimen sendiri saat mereka berkunjung ke Laboratorium.
Kemungkinan besar mereka akan tumbuh dengan kepribadian ilmiah jika kamu berteman baik dengan Daryl di sepanjang permainan.
Hadiah #
Info: Daryl tidak akan menerima hadiah apa pun jika dia meletakkan tangannya di belakang punggungnya. Jadi, sebelum kamu memberikah hadiah kesukaannya, pastikan bahwa kondisi dia tidak lagi seperti itu.
– Bone (sangat menyukai)
– Koin
– Fosil tengkorak
– Earth Soup
– Telur
– Telur emas
– Ikan
– Bunga
– Susu
Event #
Seed Maker #
Menjadi teman baik dengan Daryl dan memasuki rumahnya di malah hari akan memicu sebuah cutscene di mana dia mengungkapkan kemarahannya pada orang-orang di kota karena telah mencuri desain pembuat benih ciptaannya, dan kemudian memutuskan untuk memberikan mesin aslina kepadamu. Kamu tidak bisa mendapatkan Seed Maker setelah tahun pertama.
Interaksi Keluarga #
Cutscene ini hanya akan muncul selama tahun kedua. Suatu saat di sore hari, keluarlah dari rumah kamu dan kamu akan melihat Daryl yang tengah mengamati anak kamu melalui jendela kamar tidur. Dia akan melihat kamu, panik, dan melarikan diri.
Arkeolog yang Beruntung Itu! #
Keluar dari tempat penambang sekitar jam 5 sore setiap saat selama tahun kedua. Carter akan berterima kasih atas kerjamu, lalu Flora akan datang dan menemuimu. Kamu akan pergi, Carter dan Flora akan mulai berbicara satu sama lain tentang hal-hal sepele.
Di sisi lain sungai, Daryl memperhatikan mereka, berguman pada dirinya sendiri tentang betapa beruntungnya Carter tinggal bersama Flora, Flora akhirnya akan melihatnya, dan Daryl ketakutan sehingga dia melarikan diri.
Eksperimen Petir #
Kamu berjalan ke laboratorium dan Daryl bergumam, menertawakan dirinya sendiri tentang sebuah proyek. Kamu berjalan di belakangnya dan dia berbalik dengan cepat karena terkejut dengan mata merahnya yang biasa dan terlihat kotor seperti biasa.
Dia akan bertanya apa yang kamu inginkan. Kamu bisa menjawab “Tidak ada” atau “Apa yang kamu lakukan?” Pilih jawaban kedua dan dia menjelaskan bagaimana dia mencoba membuat pembangkit listrik karena dia mencoba memanfaatkan petir, bahwa satu sambaran petir dapat memberi listrik kota selama setahun.
Dia memberi tahu kamu bahwa kamu beruntung bisa melihat percobaan pertama bejalan dan berbalik untuk memulainya. Kamu memiliki ekspresi khawatir di wajahmu saat memulai dan kemudian dengan beberapa kilatan di layar, semuanya menjadi gelap.
Daryl kemudian menjelaskan itu hanya pemutus lampu sementara dan mengatakan dia harus mengganti sirkuit. Lampu menyala dan dia mengklaim perlu lebih banyak pekerjaan. Ini memotong kamu memiliki ekpresi khawatir lagi dan coretan di kotak teks. Akhiri adegan ini dengan cara meninggalkan rumah.
Studi Ilmiah 1 #
Adegan ini dan dua selanjutnya yang terdaftar kemungkinan akan terjadi selama musim Fall tahun pertama. Bertemanlah dengan Daryl dan keluar dari rumah kamu sekitar jam 7 malam.
Kamu akan melihat Daryl naik ke mata air dengan nada musik hitam kecil di atas kepalanya, artinya dia bahagia dan sedang merencanakan sesuatu.
Secara otomatis kamu akan mengikutinya. Daryl akan bertemu dengan Mukumuku untuk pertama kalinya. Namun, mereka berdua mengejutkan satu sama lain dan melarikan diri.
Studi Ilmiah 2 #
Cutscene ini mungkin akan muncul pada hari pertama setelah event Studi Ilmiah 1. Keluarlah dari rumah sekitar jam 7 malam, dan kamu akan melihat upaya pertama Daryl untuk menangkap Mukumuku.
Dia memutuskan untuk memancing Mukumuku ke labnya dengan memberikan umpan. Namun, Murrey datang dan mengambil semua umpan yang ditujukan untuk Mukumuku.
Kadang-kadang Van dan Mukumuku akan datang dan membantu Murrey mengambil makanan, tetapi mereka kabur sebelum Daryl menyadari apa yang terjadi. Daryl sangat ketakutan dan melarikan diri.
Studi Ilmiah 3 #
Adegan ini akan terjadi setelah Studi Ilmiah 2. Keluarlah dari rumah sekitar jam 7 malam. Cutscene ini akan hampir sama persis dengan Studi Ilmiah 2, hanya saja Daryl yang memutuskan untuk menggunakan elemen makanan mentah (sayuran, ikan, dan lainnya) daripada makanan yang dimasak.
Seperti biasa, Murrey kembali menggagalkan usahanya dengan mengambil umpan. Daryl kembali ketakutan dan melarikan diri pulang ke laboratoriumnya.
Studi Ilmiah 4 #
Kamu akan berpikir dia akan belajar pelajarannya sekarang, kan? Nah, adegan yang kemungkinan akan terjadi di awal tahun kedua ini membuktikan bahwa Daryl belum belajar dari kesalahan sebelumnya.
Sekali lagi, keluar dari rumah kamu (setiap saat sepanjang hari) dan saksikan usaha ketiga Daryl untuk menangkap Mukumuku. Tapi sayangnya, rencananya kembali digagalkan oleh Murrey, yang kini datang untuk mengasosiasikan Daryl dengan persediaan makanan yang enak. Daryl ketakutan dan melarikan diri.
Kembali ke: Panduan Harvest Moon: A Wonderful Life
Harvest Moon: A Wonderful Life tersedia untuk platform PlayStation 4, PlayStation 2, Nintendo GameCube